Sedang dilema pada kemasan paper ibc atau drum plastik? Pastikan pilihan Anda sudah tepat dan aman untuk produk maupun pengiriman Anda. Paper IBC dan Drum plastik tentu memiliki keunggulan masing-masing yang perlu Anda sesuaikan dengan kebutuhan pengiriman Anda.
Baca Juga : Pengertian IBC (Intermediate Bulk Container), Cari Tahu Disini!
Bagaimana cara memilih kemasan yang tepat antara Paper IBC atau Drum Plastik? Cari tahu panduan lengkapnya pada bacaan artikel berikut ini, untuk dapatkan kemasan yang paling worth it untuk produk Anda.
Apa Itu Paper IBC dan Drum Plastik?
Paper IBC adalah kemasan berbentuk kotak besar yang terbuat dari kertas tebal atau corrugated paper. Paper IBC dirancang untuk menyimpan atau mengangkut cairan dan bahan dengan kapasitas hingga 1.000 liter. Biasanya digunakan untuk industri makanan, minuman, dan produk non-kimia atau pada pengiriman dengan tujuan ke Jepang.
Sedangkan Drum Plastik, adalah wadah berbentuk silinder yang terbuat dari bahan polietilena densitas tinggi (HDPE) atau plastik berkualitas tinggi lainnya. Drum ini dirancang untuk menyimpan cairan, bahan kimia, atau produk yang membutuhkan wadah kedap air pada waktu lama. Kapasitas drum plastik biasanya berkisar antara 20 hingga 250 liter.
Baca Juga : Tahukah Anda, Apa Itu Corrugated? Berikut Informasinya!
Apa Perbedaan Paper IBC dan Drum Plastik?
Sebelum lebih jauh menentukan paper IBC dan drum Plastik yang akan Anda pilih, perlu Anda ketahui perbedaan dari kedua kemasan ini. Berikut perbedaannya:
Ramah Lingkungan
Dalam hal ini, tentu Paper IBC lebih unggul pada keberlanjutan lingkungan karena terbuat dari bahan yang dapat didaur ulang. Menjadikannya pilihan ideal bagi Anda yang akan mengirimkan produk ke negara tujuan dengan regulasi ramah lingkungan. Sebaliknya, drum plastik tidak ramah lingkungan dan membutuhkan waktu puluhan tahun untuk terurai
Efisiensi Penyimpanan
Paper IBC memiliki desain yang fleksibel dan dapat dilipat saat kosong, yang dapat membantu Anda menghemat ruang penyimpanan atau logistik Anda. Meskipun tahan lama, Drum plastik memiliki bentuk silinder yang kaku dan tidak bisa dilipat, yang dapat membutuhkan lebih banyak ruang saat tidak digunakan sehingga biaya akan lebih mahal.
Biaya Logistik
Jika Anda ingin menurunkan biaya logistik, Paper IBC menjadi pilihan yang paling tepat karena memiliki bobot yang ringan dan struktur yang bisa dilipat saat bongkar muat. Pada drum plastik cenderung memiliki bobot yang lebih berat dan akan membutuhkan biaya ekstra karena beban yang bertambah.
Keamanan Produk
Paper IBC dirancang dengan lapisan pelindung khusus yang menjaga isi di dalamnya tetap aman, terutama untuk produk makanan atau minuman. Materialnya juga bebas dari risiko kontaminasi bahan kimia berbahaya. Drum plastik memiliki daya tahan bocor dan cukup kuat, sehingga lebih cocok digunakan untuk produk kimia atau bahan berbahaya.
Penguatan Branding
Menggunakan box IBC biasanya juga digunakan dalam penguatan branding produk dengan desain cetak yang menarik atau penambahan informasi dan logo brand Anda. Bahan kertas memudahkan pencetakan yang menarik sesuai request Anda. Namun untuk bahan plastik pada drum plastik, Anda perlu menambahkan stiker sebagai solusi branding Anda.
Faktor Penentu Yang Perlu Di Pertimbangkan
Penting mengetahui beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan dalam menentukan produk kemasan yang paling tepat untuk produk kiriman Anda, Berikut informasinya:
Jenis Produk
Pahami kesesuaian jenis produk Anda dengan performa masing-masing produk. Seperti, Paper IBC lebih cocok untuk bahan cair non-kimia seperti makanan, minuman, atau bahan ramah lingkungan karena lapisannya yang higienis dan aman. Namun, drum plastik lebih sesuai untuk produk kimia, bahan berbahaya, atau cairan yang butuh perlindungan ekstra.
Kebutuhan Ramah Lingkungan
Jika keberlanjutan menjadi prioritas atau bahkan regulasi pengiriman, maka Anda perlu memilih Paper IBC. Namun jika perlindungan ekstra dengan anti bocor yang optimal lebih menjadi prioritas meskipun bahan nya tidak ramah lingkungan, maka drum plastik dapat Anda gunakan untuk produk Anda.
Efisiensi Logistik
Bagi perusahan yang mengirimkan produk dalam jumlah besar, Paper IBC bisa dimanfaatkan karena lebih ringan dan dapat dilipat. Drum plastik lebih berat dan memakan ruang lebih banyak karena bentuknya yang kaku, yang dapat meningkatkan biaya transportasi. Namun perlu dipertimbangkan juga kesesuaian jenis produk yang Anda kirim.
Kapasitas Penyimpanan
Paper IBC biasanya memiliki kapasitas hingga 1.000 liter dan dapat dikustom sesuai kebutuhan spesifik Anda. Menjadikannya pilihan menarik bagi perusahaan dengan kebutuhan kemasan yang variatif. Drum plastik umumnya memiliki kapasitas terbatas antara 20 hingga 250 liter, dengan sedikit opsi kustomisasi karna produksi yang kompleks.
Anggaran Perusahaan
Anggaran keseluruhan juga perlu diperhatikan, termasuk harga pembelian, biaya pengiriman, dan efisiensi penggunaan ulang. Paper IBC lebih ekonomis dalam jangka panjang. Namun, jika kebutuhan utama adalah daya tahan dan ketahanan terhadap bahan kimia, drum plastik mungkin lebih layak meskipun biayanya cukup tinggi.
Pilih Supplier Paper IBC Berkualitas Hanya di TSI Pallet!
Paper IBC lebih unggul bagi perusahaan yang mengutamakan keberlanjutan, efisiensi logistik, dan kepedulian terhadap lingkungan, sementara drum plastik lebih cocok untuk kebutuhan yang memprioritaskan ketahanan dalam kondisi ekstrem.
Jika Anda ingin mendapatkan paper IBC yang berkualitas, TSI Pallet dapat menjadi supplier terbaik untuk kemasan box IBC Anda. Temukan informasi produk lebih lengkap di www.takamura.co.id dan segera ajukan pemesanan melalui whatsapp +62 878-2500-1122.